
Pendakian Gunung Penanggungan
Nama wisata :
Pendakian Gunung Penanggungan
​
Alamat :
Gn. Penanggungan, area hutan, trawas, mojokerto.
​
Jam Oprasional :
24 Jam
​
Email/kontak lain :
085232358526
​
tiket masuk :
Rp.8.000/orang. Rp.5.000/motor
Gunung Penanggungan merupakan Gunung yang berada di kecamatan Trawas Mojokerto. Gunung ini merupakan Gunung api istirahat yang ada di Jawa Timur. Puncak pawitra yang berarti kabut, karena puncaknya sering berkabut. Gunung yang mempunyai jejak sejarah ini selain untuk kegiatan pendakian adalah Gunung favorit untuk sekedar ngadem. Gunung penanggungan ini menjulang dengan ketinggian 1.653 mdpl, Gunung Penanggungan merupakan Gunung tujuan para pendaki khususnya daerah Surabaya yang tidak mempunyai waktu banyak untuk mengunjungi alam Pegunungan. Jalur pendakian via Tamiajeng adalah jalur resmi yang paling populer karena waktu pendakian yang singkat. Perlu diketahui bahwa tidak ada sumber air di sepanjang jalur pendakian Gunung Penanggungan via tamiajeng. Namun, dengan pendakian yang singkat dan trek yang tidak begitu berat seperti gunung lain, pendaki tidak perlu membawa banyak bekal air. Cukup dikondisikan untuk memasak dan kebutuhan pribadi saja. Walaupun gunung penanggungan tidak terlalu tinggi dan dingin, lebih baik siapkan perlengkapan yang bisa membuat tidur nyaman seperti jaket,celana atau jas hujan untuk pengganti matras agar tidak kedinginan didalam tenda.